Langsung ke konten utama

Review Cetaphil Oil Control Moisturizer


Good Afternoon everybodehhh.. makasih yang udah menyempatkan baca review yang saya tulis.. saya benar - benar senang kalau review" yang saya buat bermanfaat buat kalian semua. kali ini saya mau ngereview moist yang sehari - hari saya gunakan. yups.. Cetaphil Oil control Moisturizer. alasan kenapa saya memilih pelembab ini karena pelembab saya sebelumnya ga ada kandungan spf.nya. berhubung saya jarang banget pakai bb cream atau cusion yang udah ada spf.nya, alias jarang make up.an dan saya juga belum punya sunscreen khusus buat wajah, masih mencari - cari mana yang bagus dan cocok dikulit saya akhirnya saya pilih lah cetaphil oil control ini karena ada kandungan spf 30.nya. saya pikir cukuplah menggunakan ini dan praktis juga dibanding pake daycream dan harus memoles suncreen lagi. mempersingkat waktu dan kegiatan saya kebanyakan juga di indoor. ga panas panasan terus. dan yang saya suka produk yang ditawarkan ini katanya bisa melembabkan dan anti acne juga komedo.. secara kulit saya memang sensitif dan berjerawat jadi pengen tau aja apa menggunakan pelembab ini bisa membantu mengurangi jerawat atau tidak. sebelumnya saya mencari komentar konsumen yang mengukanan produk cetaphil, dan rata - rata produk dari cetaphil ini dari mulai cleanser dan pelembabnya responnya memang bagus. jadi saya pilih lah yang oil control moisturizer selalin karena ada spfnya yang saya ceritakan tadi, pelembab ini judulnya oil control, so itu yang benar - benar saya butuhkan untuk mengontrol minyak - minyak di wajah juga.

nah kandungan apa saja yang ada di pelembab cetaphil ini, saya udah copy paste nih moga bermanfaat ya..

Active IngredientsAvobenzone 3%, Octisalate (5%), Octocrylene (7%)

Inactive IngredientsWater, Isopropyl Lauroyl Sarcosinate, Glycerin, Dimethicone, Diisopropyl Sebacate, Silica, Polymethyl Methacrylate, Aluminum Starch Octenylsuccinate, Sucrose Tristearate, Dimethiconol, Pentylene Glycol, Polysorbate 61, Sodium Stearoyl Glutamate, Phenoxyethanol, Caprylyl Glycol, Tocopheryl Acetate, Glycyrrhetinic Acid, Panthenol, Triethanolamine, Allantoin, Carbomer, Potassium Sorbate, Zinc Gluconate, Xanthan Gum, Disodium EDTA, Hydroxypalmitoyl Sphinganine


kalau dilihat dari kemasan. produk yang berasal dari Rusia ini disetting higienis banget jadi tube.nya ditekan jadi creamnya  ga tersentuh langsung tangan - tangan kotor hha. lalu cream.nya tidak terlalu padat, putih cair dan baunya mirip bangaet sunscreen seutuhnya.
setelah saya pakai  pertama kali cepat meresap ke kulit baik sekali. tapi sepertinya ga bikin matte juga beberapa jam setelah dipakai muka mengkilat mengkilat tetap terlihat. awalnya saya pikir wah.. sepertinya kurang efektif ni muka masih mengkilat aja. minyak datang jerawat pasti melambai - lambai, tetapi selama seminggu saya perhatikan walaupun mengkilatnya tetap ada (catatan : ga parah banget kaya minyak goreng juga ya), jerawat tercontrol dengan baik. walaupun memang saat itu kulitku lagi berjerawat dan banyak bekas - bekas jerawat plus beruntusan. tapai ga bikin jerawat makin parah dan makain lama bisa terkendali, tekstur kulit juga jadi ada peningkatan ke arah positif. jadi saya pastikan akan langgeng menggunakan pelembab ini. oh iya harga cetaphil oil control moisturaizer ini memang cukup mahal kira-kira 400rban cuman isinya banyak banget jangan khawatir, mukin kira - kira bisa habis dalam 5 bulan kedepan dengan penggunan yang wajar. saya belum bisa memastikan banget sih karena ini botol pertama saya, hanya dengar - dengar yang sudah repurcase berkali - kali.^^

oke, cukup sekian review saya hari ini, sorry banget mungkin review saya ga dilengkapi foto - foto perkembangan kulit saya karena benar - benar tidak sempat foto - foto. next kalau bisa menyempatkan saya pasti edit kembali. terlepas dari itu semoga tulisan saya ini bermanfaat buat kalian semua yang mungkin senasib dengan saya memiliki kulit super sensitif dan berjerawat, atau kalian - kalian yang sedang mencari dukungan untuk jadi yakin membeli produk ini akan benar - benar bermanfaat buat kalian atau tidak.
see u next time yaa-

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Review Acne Care Sariayu

hai..hai.. hari ini saya mau ngereview 2 produk acne care yang diproduksi sama Sariayu. 2 produk ini saya pake sehari - hari, harganya terjangkau tapi bermanfaat banget buat saya. like it!. jadi sariayu itu memproduksi macam acne series gitu, dan berbagai macam produk dari obat jerawat, masker, pencuci muka, bedaknya pun juga ada. lengkap banget!. tapi kali ini saya hanya mau konsentrasi di 2 produk yang berguna seperti obat jerawat gitu. 2 produk itu yang satu adalah Intensive Acne Care dan Acne Care Lotion. apakah keduanya mempunyai fungsi yang berbeda? pengalaman saya memakai kedua produk ini sepertinya satu sama lain sama aja, sama sama mengobati jerawat lalu punya bahan ramuan yang sama yaitu dari tumbungan pegangan atau bisa disebut Centella Asiatica dan belerang, selain ada kandungan salicylic Acid.nya juga. pertama kali saya membeli agak bingung juga sih, ini yang ngebedain apa ya. dalam bentuk fisik sudah jelas memang berbeda, kalau yang intensive care itu ada di botol kecil

Review Menginap di Clove Garden Hotel Bandung

kali ini saya ingin memberikan review mengenai salah satu hotel di Bandung nih. Bandung memang menjadi salah satu daerah yang paling enak kalau dijadikan tempat kita liburan, relaksasi pikiran apalagi emang suka ke tempat adem - adem nyes gitu udah paling pas deh ya. salah satu hotel di daerah Cimenyan ini tepatnya bisa deh menuhin keinginan kamu yang kaya gitu deh. Hotel Clove Garden ini beralamat di Jalan Awiligar Raya II, Cibeunying, Cimenyan,Bandung, Jawa Barat. saya pernah menginap disini satu tahun yang lalu tepatnya hhha. ko ngerviewnya baru sekarang.. tak apalah ya mungkin tulisan saya ini bermanfaat buat pelancong yang tertarik nyoba menginap di clove garden hotel ya. kenapa ingin menginap di Clove Garden waktu itu? dulu ada temen saya yang penasaran dengan hotel ini karena konsep arsitekturnya yang good view banget kalau jaman now si disebutnya instagramable banget deh. coba - coba ikutan liat review instagram orang lain, kesan pertama liat foto- fotonya oh ia bagus juga y